X
 


Peduli Kepada Masyarakat, Jajaran Lapas Salemba Lakukan Kegiatan Baksos

SPB - Apr 16, 2021 21:51:58

SINAR PAGI BARU - JAKARTA.

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Salemba telah melakukan rangkaian program kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-57 yang diantaranya adalah kegiatan Bakti Sosial (Baksos) yang bartajuk "Dari Pemasyarakatan Untuk Indonesia".

Dimana bantuan ini diberikan secara langsung oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Salemba Yosafat Rizanto serta para jajarannya, pada Kamis Tanggal 15 sampai dengan Jumat 16 April 2020.

Yosafat  mengatakan, baksos yang diberikan kepada masyarakat ini berbentuk sembako dan ada juga uang santunan.

"Kegiatan baksos ini dilakukan dengan dua tim pada tempat yang berbeda," ungkapnya.

Tim yang pertama dilakukan pada Yayasan Rumah Taman Pemulihan Transformasi Mental, Pondok Gede. Dimana Yayasan ini sendiri membina dan merawat orang dengan keterbelakangan mental dan orang tua jompo. 

Tim yang kedua melakukan baksos dengan memberikan secara langsung dengan mengunjungi rumah keluarga warga binaan di daerah penjaringan, Jakarta Utara dan Pulo Gadung, Jakarta timur. 

Yosafat juga mengungkapkan, selain dalam memperingati hari Bhakti Pemasyarakatan, kegiatan baksos ini memang sudah rutin dilaksanakan oleh Lapas kelas IIA Salemba. 

"Hal ini merupakan bentuk perhatian dan sumbangsih kita sebagai petugas pemasyarakatan kepada masyarakat yang membutuhkan," tuturnya.

(Berkam)