X
 


Komitmen Cegah Covid-19, Kementerian ATR/BPN Selenggarakan Vaksinasi Tahap Kedua

SPB - Apr 07, 2021 09:50:11

JAKARTA, - Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) melaksanakan vaksinasi Covid-19 tahap kedua bagi seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan Kementerian ATR/BPN dan para pejabat serta pegawai di lingkungan Kantor Wilayah (Kanwil) BPN DKI Jakarta. Vaksinasi tahap dua ini dilaksanakan di halaman parkir Kementerian ATR/BPN dengan menerapkan protokol dan prosedur kesehatan ketat mulai Senin, 04 April 2021.

“Seluruh pegawai yang akan melakukan vaksinasi harus mengikuti prosedur yang ada dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” kata Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kementerian ATR/BPN, Agustin I. Samosir, di Gedung Kementerian ATR/BPN, Senin (05/04/2021). 

Terdapat beberapa Prosedur yang harus diikuti seluruh pegawai Kementerian ATR/BPN saat akan mendapatkan Vaksin Covid-19 dosis kedua ini. Mulai dari pengisian data pegawai, data riwayat penyakit, wawancara dokter dan pengecekan kesehatan kondisi tubuh yang meliputi tekanan darah, suhu tubuh. Setelah vaksinasi dilaksanakan, peserta akan diobservasi selama 30 menit setelahnya akan diterbitkan surat sudah vaksin. 

Vaksinasi tahap kedua ini direncanakan akan berlangsung pada 5 s.d. 7 April 2021 dan 14 April 2021 khusus untuk penerima vaksin yang masuk dalam kategori lansia. “Acara hari ini merupakan pemberian vaksinasi Covid-19 dosis kedua setelah rentang waktu 21 hari dari pemberian dosis pertama yang sudah kita lakukan. Rencananya ada sekitar 3.328 peserta yang mendapatkan vaksinasi COVID-19 tahap 2 ini,” ujar Agustin I. Samosir. 

Sebelumnya, Kementerian ATR/BPN telah sukses melaksanakan vaksinasi tahap pertama pada 15 s.d 17 Maret 2021 dengan jumlah peserta sebanyak 3.328 orang. “Pada tahap pertama target kita sebanyak 4.058 peserta namun jumlah peserta yang bisa divaksin pada tahap pertama sebanyak 3.328 orang. Sedangkan  lainnya belum divaksin karena berbagai alasan dan akan kita lakukan vaksinasi susulan pada hari ini kepada para peserta yang belum mengikuti vaksinasi tahap pertama,” ungkap Agustin I. Samosir.

Hadir sebagai salah satu peserta, Staf Ahli Menteri ATR/Kepala BPN Bidang Reformasi Birokrasi, Gunawan Muhammad. Ia mengatakan bahwa program vaksinasi Covid-19 ini merupakan tindak nyata pencegahan penularan virus Covid-19. “Vaksinasi yang sudah dilakukan mulai tahap 1 sampai tahap 2 bagi seluruh pegawai Kementerian ATR/BPN ini merupakan bentuk perlindungan bagi para pegawai serta tindakan nyata dalam pencegahan penularan virus Covid-19 di Indonesia, serta sekaligus menyukseskan program Pemerintah terkait program vaksinasi nasional,” jelasnya.

Gunawan Muhammad berharap kegiatan vaksinasi Covid-19 di lingkungan Kementerian ATR/BPN dapat melindungi seluruh pegawai terutama yang memberikan pelayanan langsung bagi masyarakat. “Perlu diingat, bagi pegawai yang sudah divaksinasi agar tetap menerapkan protokol kesehatan jangan mengandalkan hanya vaksin saja, vaksin bisa optimal bekerja jika daya tahan tubuh kita juga bagus. Jadi terbentuknya bisa maksimal kalau daya tahan tubuh kita bagus, jadi pola hidup sehat tetap jalan," tutur Gunawan Muhammad. (Gtg)